2 – 3 April 2016 TDA Camp #2 Batam – Kolaborasi TDA Batam dan Bank Indonesia

TDA Camp #2 BatamBI – TDA Camp Batam #2

Perkembangan bisnis sangat dipengaruhi oleh kepemimpinan, bahkan kepemimpinan dalam bisnis menjadi salah satu karakter utama penentu maju tidaknya sebuah bisnis. Bisa jadi, karena kepemimpinan bisnis berpengaruh besar pada kinerja tim, manajemen dan operasional bisnis.

Tidak setiap kita dilahirkan dengan telah memiliki bakat memimpin. Tetapi bersyukurlah bahwa kepemimpinan bisnis dapat dipelajari dan ditumbuhkan sehingga nantinya dapat mendukung perkembangan bisnis yang kita jalani.

Tema TDA Camp Batam #2 ini adalah mengenai kepemimpinan bisnis yang akan dipandu langsung oleh Senior Trainer dari Kubik Training, yaitu coach Fauzi Rachmanto (yang juga Presiden TDA 3.0) dan Sjaiful Hamdi Naumin. Yang kemudian tema ini diperluas menjadi “Mendorong Perekonomian Melalui Kepemimpinan Wirausaha di Era Non Tunai”, mengingat kegiatan ini disponsori oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia  Kepulauan Riau.

Direktur Pengembangan Wilayah TDA 4.0, Idham Mshar juga akan hadir untuk sharing terkait materi ke-TDA-an, sekaligus meresmikan pembentukan wilayah baru yaitu TDA Tanjung Pinang, ibukota Kepulauan Riau.

Diadakan di TDA Camp Batam #2 ini berlangsung pada:
Hari/Tanggal:  Sabtu – Minggu, 2-3 April 2016.
Jam: 08.00-17.00 wib,
Tempat: Ruang Serbaguna lantai 3 Kantor Perwakilan BI Kepri di Batam.

TDA Camp Batam #2 akan diikuti oleh 100 orang peserta. Dan paska kegiatan ini, para peserta akan memiliki hak menjadi registered member TDA setelah terdata di TDA Ecsys dan berhak mengikuti program andalan TDA, yaitu Klub dan KMB (Kelompok Mentoring Bisnis).

Selamat belajar. Mari tumbuh bersama di Rumah TDA.

Share

Add Your Comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *